Agenda Pengisian Perangkat Desa Karangasri, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi, untuk formasi Kaur Perencanaan memasuki fase penutupan pendaftaran pada Jum’at (11/11/22) pukul 15.00 WIB. Penetapan penutupan pendaftaran bertempat di Kantor Desa Karangasri dengan 79 Pendaftar bakal calon (Bacalon).
Dari 79 bacalon tersebut meliputi 32 orang laki-laki dan 47 orang perempuan. Jumlah tersebut 25 orang diantaranya berasal dari luar Desa Karangsari dan 30 persen dari pendaftar berijazahkan Sarjana.
Melihat dari data administrasi yang diterima oleh panitia baik faktor usia maupun dari pendidikan diperkirakan akan terjadi persaingan yang ketat, ini menjadi sebuah pertanda yang baik bagi Pemerintah Desa Karangasri untuk memiliki perangkat desa yang berkualitas.
Dengan ditutupnya pendaftaran, Panitia Pengisian Perangkat Desa dalam beberapa hari kedepan akan meneliti semua berkas dari pendaftar (Bacalon) dan pada hari Rabu (16/11/22) akan menetapkan pendaftar (Bacalon) menjadi Calon dan berhak mengikuti test atau ujian penyaringan.
Sementara, Camat Ngawi Eko Yudo Nurcahyo, S.Sos, MM berpesan agar semua panitia baik Panitia Pengisian maupun Panitia Penyusun bekerja sesuai dengan aturan dan bersih dari unsur KKN.